1 Jan 2010

TEPAT JAM 12 TAHUN 2010

Aku tulis catatan kecil ini lewat Quickword di hpku tepat jam 12 malam di pergantian tahun 2010. Yah...di tahun 2010 meninggalkan tahun lama 2009. Tahun terberat yang kualami. Saat aku harus belajar ikhlas menerima kenyataan kedua fetusku meninggal sebelum dia lahir. Belajar ikhlas saat ibuku meninggal tanpa ku dampingi. Penyesalan yg akan kubawa sampai mati. Fuich...Aku tulis catatan kecil ini bebarengan dengan nyala kembang api dan tiupan terompet. Riuh....tapi aku merasa sepi ditengah konser akbar ini, dan lebi memilih duduk diam memainkan Quickword ini. Aku sempat bayangkan melewati tahun ini dengan menggenggam jemarinya dan sama-sama melihat kembang api sambil berkhayal tentang apa yang akan kita lakukan tahun depan.
Tapi 10 menit berlalu aku masih tetap dalam posisiku. Tak ada yang menyalamiku untuk sekedar mengucapkan "selamat tahun baru Raa", padahal ada ribuan orang disekitarku. Dan dia hanya sibuk dengan kerjaan agar Sound konser akbar ini tetap berbunyi. Aku sudah tak tahu harus menulis apa lagi. Kosong! Seandainya bisa aku keluar dari ribuan manusia ini dan memilih duduk didepan laptopku!tapi ternyata malam ini aku tak bisa memilih Dan pasrah menunggu sampai jam 3 dini hari! 60 menit berlalu dan aku akan tetap duduk disini, dipojok panggung. Menekuri Quickword sambil menunggu awal fajar 2010
Ada yang tertinggal Selamat Tahun Baru 2010 kawan! semoga kau selalu bahagia

12 komentar:

Ivan Kavalera mengatakan...

Sahabat,...selamat, semangat..salam hangat.

2010 semakin sukses, amiin.

Hennyyarica mengatakan...

Selamat tahun baru 2010 mbak Ira
sukses terus yaa...

ceritatugu mengatakan...

selamat tahun baru 2010,semangat terus

yans'dalamjeda' mengatakan...

tahun yang baru, semangat yang baru......

reni judhanto mengatakan...

Semoga tahun 2010 memberikan lebih banyak kebahagiaan utk mbak Ira. Amin...

Fais Wahid mengatakan...

Happy new year,,
smoga d tahun 2010 blog'y makin mantab,,

edi mengatakan...

Selamat Tahun baru 2010, Tetap Semangat!

Hendriawanz mengatakan...

Selamat Tahun Baru mbak.
Ini sangat menyentuh.
Semoga kita semua kuat dan dapat mengatasi apa yang menjadi beban kita.

Berita Online mengatakan...

BERKUNJUNG BACA-BACA.

staytuned here mengatakan...

Staytuned here..

jc mengatakan...

Tetap semangat ya, Ira..... ;)

yans'dalamjeda' mengatakan...

Singgah di tahun yang berbeda.......