Selama ini aku menganggap "duniaira" hanya sebuah buku tempat aku menulis sebelum tidur. Kebiasaan masa kecil yang di ajarkan oleh ibuku untuk mengungkapkan perasaanku. Sampai saat ini entah sudah berapa tumpuk buku "diary" yang aku tinggal dilemariku, dan hampir aku lupakan 5 tahun terakhir. Alasannya karena sebuah kesibukan. Dan kini aku kembali mencoba menulis setelah sekian lama vakum dari dunia yang sangat aku cintai.
Entah kenapa.....dengan menulis aku seakan-akan mempunyai dunia sendiri. Dunia yang bisa aku ciptakan sesuka hatiku.Dunia yang bisa membuatku tertawa, menangis, atau bahkan terdiam tanpa melakukan gerakan apa-apa. Hanya teather of mind ku yang terus berjalan. Hanya ada aku dan aku
Jujur aku adalah orang yang sangat egois, dan menganggap bahwa aku hanya bisa hidup di duniaku saja tanpa pernah peduli dengan dunia orang lain. Dan aku tersudut sendirian diduniaku sendiri. Aku tak peduli siapa yang datang karena aku selalu menikmati kesendirian ini. Dan anehnya itu tidak hanya terjadi di dunia nyata namun juga di dunia maya. Hebat kan......
Namun catatan ini muncul saat aku menemukan dunia-dunia baru yang ada di sekitarku. Mereka penuh tawa, persahabatan dan ketulusan. Namun apa aku bisa masuk dalam dunia-dunia itu?.Fuich.....selain egois namun aku juga mempunyai sfat sebagai serang pecundang. Dan semoga aku bukan pecundang sejati....
Sedikit demi sedikit aku akan membuka sedkit jendela di duniaku agar aku bisa melihat dunia mereka dan ereka dapat melihat duniaku. Semoga aku bahagia. Walaupun aku tak secanggih mereka. Tidak segaul mereka. Walaupun duniaku sepi namun aku bahagia, karena ini adlah duniaku sendiri. Dunia yang akan kembali membuatku tertawa dan bahagia...........
Thanks untuk dunia-dunia yang ada di luar duniaku. Semoga kita bisa saling berbagi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar